Rahbar: Peningkatan Kemampuan Tempur AL Iran adalah Keharusan
Panglima Besar Angkatan Bersenjata Republik Islam Iran dalam pertemuan dengan jajaran komandan Angkatan Laut Militer Iran mengatakan, peningkatan total kemampuan tempur dan instrumen pertahanan di Angkatan Laut merupakan keharusan.
Rahbar, Ayatullah Sayid Ali Khamenei, Senin (28/11/2022) dalam pertemuan ini menekankan pemanfaatan kesempatan maritim dan kapasitas-kapasitas besar yang dimilikinya, dan hal ini harus berubah menjadi budaya masyarakat Iran.
Memperingati Hari Angkatan Laut Iran, Ayatullah Khamenei bertemu dengan jajaran komandan AL Militer negara ini. Dalam pertemuan itu Rahbar menegaskan, "Penguatan hubungan Angkatan Bersenjata dengan pemerintah, serta matra lain akan membantu kesepahaman, kerja sama dan kemajuan negara."
Pada saat yang sama, Ayatullah Khamenei menilai berlanjutnya langkah-langkah seperti pelayaran di perairan jauh, dan laut internasional harus dilanjutkan.
Rahbar juga menyinggung rekam jejak pelayaran orang-orang Iran di masa lalu yang menyebabkan terjadinya penyebaran budaya dan peradaban Islam, serta budaya Iran ke belahan dunia lain.
"Meski memiliki rekam jejak dan pengalaman ini, serta pesisir pantai yang panjang di utara, dan di selatan Iran, namun budaya pemanfaatan kesempatan maritim diabaikan, dan walaupun pemerintah Iran dari berbagai periode menaruh perhatian pada masalah ini, tapi kemajuan signifikan di bidang ini memerlukan pembudayaan," paparnya.
Menurut Ayatullah Khamenei, proses pembudayaan di bidang ini, dan upaya menciptakan pemahaman publik terkait laut sebagai sebuah infrastruktur asasi, merupakan hal yang urgen.
Ia menegaskan, "Dengan memanfaatkan karya seni dan pengenalan kapasitas-kapasitas maju berbasis laut di Iran, baik di bidang militer maupun di bidang konstruksi, akan meningkatkan upaya mendorong masyarakat ke arah pemanfaatan kesempatan ini."
Dalam pertemuan ini Komandan AL Militer Iran, Laksamana Shahram Irani menyampaikan laporan terkait langkah dan program kerja AL Militer Iran di berbagai bidang. (HS)