Dampak Gempa Bumi di Kabupaten Khoy, Iran Barat
Rumah penduduk kabupaten Khoy di provinsi Azerbaijan Barat, Republik Islam Iran barat mengalami kerusakan sekitar 20-80 persen setelah diguncang gempa bermagnitudo 5,9 pada Sabtu (28/1/2023) malam pukul 21.44 waktu setempat.
Gempa berpusat pada dalaman 7 km yang dirasakan hingga di kota Urmia dan kota-kota lainnya. Kota Firouraq sebagai pusat gempa mengalami dampak kerusakan terparah pada rumah-rumah penduduk. Gempa susulan juga terjadi hingga hampir 50 kali.
Berdasarkan keterangan Bulan Sabit Merah Iran, tiga orang meninggal dunia dan 973 lainny terluka dalam peristiwa bencana alam tersebut. Dari para korban terluka, 64 orang masih dirawat di rumah sakit.
Gubernur Provinsi Azerbaijan Barat Mohammad Sadeq Mo'tamedion mengatakan, perkiraan sementara rumah penduduk di 70 desa di kabupaten Khoy mengalami kerusakan sekitar 20-80 persen.
Menurutnya, salah satu penyebab tingginya kerusakan dibandingkan dengan gempa pada tanggal 13 Mehr (5 Oktober 2023) dan 28 Dey (18 Januari 2023) adalah kedalaman yang rendah dan durasi gempa yang lama.
Gempa berkekuatan 5,4 SR pernah terjadi di Khoy pada 5 Oktober tahun ini, yang menyebabkan kerusakan total hingga 1.100 unit rumah dan kerusakan sebagian pada lebih dari 4.000 unit rumah perkotaan dan pedesaan.
Pada tanggal 18 Januari 2023 pukul 13.38, gempa berkekuatan 5,4 SR juga pernah mengguncang Khoy. Pusat gempa berjarak 9 km dari kota tersebut.
Pada masa itu, 1.897 mengalami kerusakan antara 20-80 persen, dan jumlah korban terluka mencapai 150 orang. Dari jumlah ini, 17 orang dirawat di rumah sakit. (RA)