Qaani: Pemuda Palestina di Jenin, Tampar Mulut Israel
Komandan Pasukan Quds IRGC menekankan, rezim Zionis Israel membawa seluruh pasukannya ke kamp Jenin, tapi pemuda Palestina malah menampar mulut mereka.
Militer rezim Zionis Israel dilaporkan menyerang kota dan kamp Jenin yang terletak di Tepi Barat Sungai Jordan.
Serangan brutal Israel ke Jenin menuai respok eras berbagai lembaga dan negara-negara Islam serta Arab, dan negara-negara ini menilai kejahatan Tel Aviv sebuah pelanggaran nyata terhadap hukum internasional, serta mereka menekankan pentingnya komunitas internasional melawannya.
Brigjen. Esmail Qaani Rabu (5/7/2023) mengatakan, putra-putra Palestina tidak pernah sekuat dan sehebat sekarang ini, dan di sisi lain, para penjahat Israel tidak pernah berada dalam kesulitan, perpecahan, dan kesengsaraan seperti sekarang ini.
Seperti dilaporkan Tasnim News, Qaani menambahkan, "Putra-putra Palestina belajar kehidupan yang terhormat dan berjuang dengan terhormat dari Revolusi Islam."
Komandan Pasukan Quds IRGC ini mengungkapkan, di sejumlah hari, bangsa Palestina melancarkan lebih dari 30 operasi di Tepi Barat melawan rezim Zionis.
"Perlawanan telah menunjukkan dirinya di arena politik, keamanan, dan ekonomi. Ini adalah pelajaran yang telah dipelajari Republik Islam Iran di dalam dirinya dan diajarkan ke negara lain, sehingga musuh marah tentang masalah ini, kemudian mereka menjadi sangat tidak berdaya sehingga terpaksa meneror Jenderal Qassem Soleimani, tokoh utama dan pejuang anti-terorisme," papar Qaani.
Menurut Qaani, "Saat ini transfer kekuatan dari Barat ke Asia tengah terjadi dan dioptimalkan. Jika tidak ada kekalahan Amerika di segala bidang, kondisi ini tidak akan muncul. Revolusi Islam sebuah faktor berpegaruh yang menorehkan peristiwa ini." (MF)