Aug 25, 2023 15:01 Asia/Jakarta
  • Bagheri Kani: Kebijakan Regional, Prioritas Iran

Wakil Politik Menteri Luar Negeri Iran menyatakan pemerintahan Iran ke-13 menjadikan kebijakan regional, terutama hubungan baik dengan negara-negara tetangga sebagai prioritasnya.

Ali Bagheri Kani, Wakil Politik Menteri Luar Negeri Iran dalam program acara TV nasional hari Kamis (24/9/2023) menyinggung kebijakan luar negeri internasional pemerintah ke-13 Iran, dengan mengatakan,"Upaya terpenting pemerintah adalah menempatkan Iran secara optimal dalam mekanisme dan tatanan internasional. Saat ini peran Iran yang lebih efektif sebagai aktor aktif dalam hubungan dan isu-isu internasional,".

"Meskipun mereka bersikeras bahwa pencairan uang Iran hanya akan terwujud setelah pemulihan JCPOA, Amerika harus menarik kembali kata-kata mereka dan mengeluarkan uang Iran di luar kerangka perjanjian," ujar Bagheri Kani.

Mengenai penerimaan keanggotaan Iran dalam kelompok BRICS, Wakil Politik Menteri Politik Luar Negeri Iran mengungkapkan,"Bergabungnya Iran dengan BRICS sebagaimana bergabungnya Iran dengan SCO, menjadi dimensi internasional kebijakan luar negeri pemerintah ke-13,".

"Iran menjadi anggota di SCO selama lebih dari lima belas tahun, dan dengan bergabung dengan organisasi ini, Iran memasuki interaksi politik dan keamanan dengan negara-negara di kawasan ini di tingkat internasional," tegas Bagheri Kani.

Wakil politik menteri luar negeri Iran mengungkapkan bahwa alasan bergabungnya Iran dengan BRICS adalah kemampuan Republik Islam menjadi jelas bagi lembaga-lembaga internasional dan Iran mengembangkan mekanisme yang diperlukan untuk bersinergi dengan organisasi-organisasi internasional.

Diplomat senior Iran ini menekankan bahwa bergabungnya BRICS menunjukkan bahwa Iran, bersama dengan negara-negara independen lainnya, bersedia mengejar kepentingannya berdasarkan kepentingan bersama.(PH)

Tags