Okt 07, 2023 14:54 Asia/Jakarta
  • Penasihat Rahbar Kecam Serangan Teroris di Suriah

Penasihat Urusan Internasional Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran mengutuk serangan teroris terhadap akademi militer di provinsi Homs Suriah.

Ali Akbar Velayati, Penasihat Urusan Internasional Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran hari Jumat (7/10/2023) mengeluarkan pesan menanggapi serangan teroris pada upacara wisuda Mahasiswa perwira Akademi Militer Homs, yang menewaskan dan melukai hampir 400 orang,

"Tindakan kriminal ini kembali menunjukkan wajah buruk dan kekerasan terorisme," ujar Velayati.

"Operasi drone teroris terhadap akademi militer Homs, yang merupakan salah satu pusat pelatihan penting bagi pasukan yang berperan efektif dalam menjamin keamanan dan stabilitas Suriah dan memerangi kelompok teroris, menyingkap fakta peran deberapa aktor regional dan internasional yang berada di belakangnya. Mereka masih berupaya untuk mengacaukan Suriah dengan tujuan penjarahan dan eksploitasi politik, keamanan dan ekonomi," tegasnya.

Pada hari Kamis, kelompok teroris menyerang upacara wisuda mahasiswa perwira akademi militer di provinsi Homs, Suriah barat, dengan serangan pesawat tak berawak.

Kementerian Kesehatan Suriah mengumumkan jumlah korban tewas akibat serangan teroris ini sebanyak 89 orang dan jumlah korban luka sebanyak 277 orang.(PH)

Tags