Di Pusaran Sanksi, Ekspor Industri Minyak Iran Pecahkan Rekor
(last modified Sat, 12 Apr 2025 07:34:37 GMT )
Apr 12, 2025 14:34 Asia/Jakarta
  • Di Pusaran Sanksi, Ekspor Industri Minyak Iran Pecahkan Rekor

Data terbaru yang dipublikasikan menunjukkan bahwa ekspor minyak Iran ke Cina telah mencapai peningkatan yang belum pernah terjadi sebelumnya, lebih dari 1,8 juta barel per hari.

Data dari pedagang dan analis menunjukkan bahwa impor minyak Cina dari Iran meningkat pada Maret 2025.

Pars Today mengutip kantor berita Mizan melaporkan peningkatan ekspor minyak Iran ke Cina  terjadi di tengah kekhawatiran bahwa sanksi AS lebih lanjut terhadap Tehran dapat memperketat pasokan.

Data dari perusahaan pelacakan kapal Vortexa menunjukkan bahwa impor minyak Cina dari Iran melebihi 1,8 juta barel per hari pada bulan Maret, yang memecahkan rekor tertinggi dalam sejarah.

Hal ini bertepatan dengan meningkatnya tingkat persediaan di Pusat Penyulingan Independen di Provinsi Shandong, Cina.

Sementara itu, data dari firma analitik Kpler menampilkan ekspor minyak Iran ke Cina pada bulan Maret sebesar 1,71 juta barel per hari, naik 20 persen dari 1,43 juta barel per hari pada bulan Februari dan tertinggi dalam lima bulan terakhir.

Dua sumber perdagangan lain yang melacak arus ekspor minyak Iran ke Cina memperkirakan impor Maret masing-masing sebesar 1,67 juta dan 1,8 juta barel per hari.

Data Kpler menunjukkan bahwa minyak Iran menyumbang 16% dari impor minyak mentah lintas laut Cina pada bulan Maret.

Namun Li, seorang analis senior di Vertexa dan sumber penyulingan yang berbasis di Cina, melihat maraknya pembelian minyak Iran, karena para pedagang dan penyuling khawatir akan gangguan pasokan lebih lanjut.

Menurut laporan Vertexa, total persediaan darat di provinsi Shandong meningkat sebesar 22 juta barel pada bulan Maret dibandingkan dengan bulan Februari, sejalan dengan peningkatan impor dari Iran.

Peningkatan cadangan minyak yang merupakan rekor selama sebulan, terkonsentrasi di lokasi penyimpanan di pelabuhan Shandong.(PH)