Rouhani Tegaskan Kepulangan Segera Rohingya ke Myanmar
(last modified Sat, 09 Mar 2019 13:57:24 GMT )
Mar 09, 2019 20:57 Asia/Jakarta
  • Mukyu Ung dan Hassan Rouhani
    Mukyu Ung dan Hassan Rouhani

Presiden Iran menekankan terwujudnya perdamaian dan stabilitas di Myanmar, serta pemulangan segera dan aman para pengungsi Muslim Rohingya ke negara mereka.

Presiden Iran Hassan Rouhani, Sabtu (9/3/2019) saat menerima kredensial atau surat kepercayaan dari duta besar Myanmar untuk Iran yang baru, Mukyu Ung di Tehran menjelaskan, stabilitas dan keamanan sebuah negara bergantung pada kerja sama seluruh suku dan kelompok masyarakat yang ada di negara itu.

Rouhani berharap upaya-upaya yang sudah dilakukan pemerintah Myanmar dapat membuahkan hasil, sehingga akan terwujud keamanan dan stabilitas di negara itu, serta para pengungsi bisa pulang ke negaranya.

Presiden Iran juga menyinggung kapasitas yang sangat besar di bidang perluasan hubungan Iran dan Myanmar.

Muslim Rohingya

"Kedua negara dapat bekerjasama dan memperluas hubungan di bidang pelayanan teknis dan konstruksi, investasi, perdagangan dan pariwisata," ujarnya.

Sementara itu Dubes baru Myanmar untuk Iran, setelah menyerahkan surat kepercayaanya kepada Rouhani, mengapresiasi sikap Tehran dalam menciptakan interaksi konstruktif dengan Myanmar.

Terkait kondisi Muslim Rohingya, Mukyu Ung menuturkan, pemerintah Myanmar sudah mengerahkan seluruh upayanya untuk memulangkah pengungsi ke negara ini dan menandatangani sejumlah nota kespahaman dengan Bangladesh dan beberapa organisasi PBB. (HS)

Tags