Feb 12, 2023 14:50 Asia/Jakarta
  • Austria dan Jerman Hentikan Aktivitas Tim Bantuan Kemanusian di Turki

Dua tim penyelamat militer Jerman dan Austria telah berhenti beroperasi di wilayah tenggara Turki, karena khawatir masalah keamanan.

Menurut Deutsche Welle, ketika jumlah korban gempa bumi yang menghancurkan di Turki dan Suriah melebihi 25.000 orang, situasi keamanan yang memburuk telah memaksa tim bantuan kemanusiam Jerman dan Austria menangguhkan aktivitas mereka di provinsi Hatai.

Meskipun enam hari telah berlalu sejak terjadi gempa bumi berkekuatan 7,8 skala richter di Turki, jumlah korban dari gempa bumi terus meningkat dan kegiatan bantuan kemanusiaan sedang berlangsung di daerah -daerah ini.

Menurut laporan itu, Steven Bayer, Kepala Badan Pencarian dan Penyelamatan Jerman hari Sabtu mengatakan bahwa kesedihan para korban gempa secara bertahap berubah menjadi kemarahan.

Juru BicaraOrganisasi Bantuan Teknis Federal Federal Jerman (TCH) pada hari yang sama mengungkapkan, Organisasi Bantuan Teknis Federal Jerman dan Lembaga Pencarian dan Penyelamatan Jerman menghentikan akitivitasnya karena kerusuhan di provinsi Hatai.

Secara terpisah, juru bicara militer Austria juga mengatakan dalam pernyataan tim bantuan kemanusiaan Angkatan Bersenjata Austria telah berhenti beroperasi di Hatai karena konflik bersenjata antara kelompok -kelompok Turki.(PH)

 

Tags