May 31, 2023 20:44 Asia/Jakarta
  • pasukan Ukraina
    pasukan Ukraina

Majalah Amerika Serikat, mengabarkan pasukan Ukraina, menggunakan kamera-kamera canggih untuk merekam dan menyebarkan video-video perang. Menurutnya, mereka menggunakan metode ISIS dalam perang melawan Rusia.

Newsweek, Rabu (31/5/2023) melaporkan, ada kemiripan strategi yang digunakan pasukan Ukraina, dengan kelompok teroris ISIS, dalam menggunakan kamera-kamera canggih di medan tempur.
 
Menurut majalah Amerika Serikat, tersebut pasukan Ukraina, berusaha mencapai sejumlah target yang jelas dengan menggunakan metode ISIS ini.
 
"Ukraina menggunakan drone-drone komersial untuk merekam kemenangan di garis depan, dan mengunggah video dengan kamera-kamera GoPro. Kamera-kamera ini merekam secara akurat serangan ke tank-tank musuh, pembunuhan penembak jitu, dan peledakan granat," imbuhnya.
 
Newsweek menjelaskan, "Pasukan Ukraina, belajar dari ISIS terkait penggunaan teknologi ini, kelompok yang tumbuh cepat di Suriah, dan mempraktikkan metode ini sekitar 10 tahun lalu."
 
Kelompok teroris ini, katanya, juga menyebarkan video-video rumit yang sudah dirancang sebelumnya, dan terkadang menggunakan kekerasan sebagai salah satu alat kampanye perang, dan menayangkan video-video emosional untuk memanfaatkan perasaan masyarakat.
 
Lebih lanjut Newsweek menerangkan, sebuah unit tempur Ukraina, bernama "Serigala-Serigala Putih" yang bertugas mendekatkan pertempuran nyata ke permainan perang, membuat video-video untuk dikirim ke media sosial. (HS)

Tags