Wang Yi kembali Ditunjuk Jadi Menlu Cina
Parlemen Cina seraya mengumumkan pencopotan Qin Gang dari posisi menlu negara ini, mengonfirmasi pengangkatan kembali Wang Yi sebagai menlu Cina.
Kantor Berita Xinhua dan media pemerintah Cina lainnya Selasa (25/7/2023) melaporkan bahwa parlemen negara ini mendukung pencopotan Qin dan pengangkatan kembali Wang Yi sebagai menlu Cina.
Masih menurut sumber ini, Qin Gang dicopot dari posisinya. Parlemen Cina juga mencopot Gubernur Bank Sentral Yi Gang dan mengangkat Pan Gongsheng sebagai penggantinya.
Pencopotan Qin Gang dari posisi menlu Cina terjadi ketika media-media Barat mengklaim bahwa ia selama beberapa pekan terakhir dinyatakan hilang, dan hal ini mendorong terlambatnya kunjungan Menlu Inggris, James Cleverly ke Beijing.
Kembalinya Wang Yi menempati posisi menlu Cina patut menjadi perhatian dari sisi bahwa ia sejak tahun 2013 selama sembilan tahun memangku jabatan ini dan Qin Gang ditunjuk sebagai penggantinya. (MF)