Pasukan Cina Gelar Latgab dengan Thailand
Kementerian Pertahanan Nasional Cina mengumumkan diadakannya latihan militer pasukan negaranya bersama dengan tentara Thailand.
Kolonel Wu Qian, Juru Bicara Kementerian Pertahanan Nasional Cina hari Selasa (15/8/2023) mengumumkan bahwa latihan militer gabungan tahunan bersama "Commando-2023" akan diadakan di Thailand mulai pertengahan Agustus. hingga awal September.
Pejabat militer ini menilai tujuan latihan gabungan antara tentara Cina dan Thailand untuk meningkatkan kerja sama antiterorisme, serta memperluas hubungan kedua negara.
Selama beberapa tahun terakhir, diplomasi militer menjadi lebih menonjol dalam kebijakan luar negeri Beijing, dan jumlah latihan gabungan darat, laut, dan udara Tentara Pembebasan Rakyat Cina dengan negara lain meningkat lebih dari dua kali lipat.(PH)