Menlu AS Minta Dunia Tekan Cina karena Tindas Muslim Uighur
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat mendesak semua negara dunia untuk menekan Cina karena apa yang disebutnya sebagai perlakuan buruk terhadap minoritas Muslim Uighur.
Kantor berita Reuters (2/2/2020) melaporkan, Mike Pompeo dalam lawatannya ke Kazakhstan, tanpa menyinggung diskriminasi dan rasisme yang diterapkan pemerintah Amerika, mendesak Kazakhstan untuk menekan Cina karena perlakuan buruk terhadap minoritas Muslim Uighur.
Pompeo menuturkan, Amerika mendesak semua negara untuk bergabung menekan Cina agar segera mengakhiri penindasan ini. Kami hanya meminta mereka untuk memberikan perlindungan dan suaka bagi mereka yang ingin keluar dari Cina.
Menlu Amerika mengaku sudah berbicara dengan Perdana Menteri Kazakhstan, Mukhtar Tleuberdi terkait jutaan Muslim Uighur dan etnis Kazakhs yang ditahan Partai Komunis Cina di Xinjiang, di seberang perbatasan Kazakhstan. (HS)