Okt 18, 2020 18:31 Asia/Jakarta

Presiden Amerika Serikat Donald Trump dinyatakan positif Covid-19 pada hari Jumat, 2 Oktober 2020. Melalui unggahannya dalam Twitter, Trump mengabarkan bahwa dirinya positif Covid-19.

"Malam ini, @FLOTUS dan saya dinyatakan positif COVID-19. Kami akan segera memulai proses karantina dan pemulihan. Kami akan melalui ini BERSAMA," tulis Trump.

Trump, 74 tahun, termasuk kelompok beresiko tinggi, bisa dikatakan umur setengah abad lebih dapat terpapar Virus Corona secara mudah.

Trump dan istrinya, Melania terinfeksi Virus Corona setelah salah satu pembantu terdekatnya, Hope Hicks, dinyatakan positif Covid-19. Hicks, penasihat presiden 31 tahun, adalah pembantu terdekat Trump yang sejauh ini dinyatakan positif.

Pada pertengahan Oktober 2020, Melania mengatakan bahwa putranya Barron yang berusia 14 tahun, juga dinyatakan positif Covid-19 setelah melakukan serangkaian tes virus ini.

Menurut Melania, putranya tidak menunjukkan gejala apapun, setelah Trump dan dirinya dinyatakan positif Covid-19.

"Untungnya Barron adalah remaja yang kuat dan tidak menunjukkan gejala apapun," ujarnya.

Melania Trump berharap dirinya bisa segera melanjutkan tugasnya sebagai Ibu Negara mendampingi Donald Trump.

"Saya merasa nyeri tubuh, batuk, sakit kepala, dan sangat lelah hampir sepanjang waktu," pungkasnya.

Virus Corona telah menyebar ke berbagai negara dunia. Hingga hari ini, Minggu (18/10/2020), 40.022.925 orang terinfeksi Virus Corona, dan 29.934.699 dari mereka sembuh, sementara 1.115.599 orang meninggal dunia.

Amerika Serikat berada di tingkat tertinggi dalam hal jumlah kasus Virus Corona. Hingga hari ini, 8.343.140 warga AS terinfeksi Covid-19. Dari jumlah tersebut, 224.283 orang meninggal dunia. (RA)

Tags