Gempa Guncang Iran Selatan, Lima Orang Meninggal Dunia
(last modified Sat, 02 Jul 2022 05:36:48 GMT )
Jul 02, 2022 12:36 Asia/Jakarta
  • Gempa di Provinsi Hormozgan, Iran Selatan.
    Gempa di Provinsi Hormozgan, Iran Selatan.

Lima warga Republik Islam Iran meninggal dunia dan 39 lainnya terluka akibat gempa beruntun 6,1 Skala Richter yang terjadi di Provinsi Hormozgan.

Gempa tersebut terjadi pada Sabtu (2/7/2022) dini hari pada kedalaman 10 km distrik Bandar-e Khamir dan Bandar-e Lengeh, Iran selatan.

Tak lama setelah itu, gempa dengan kekuatan 6,1 Skala Richter kembali terjadi pada kedalaman 28 km di sekitar Bandar Kong.

Gempa berkekuatan 6,3 Skala Richter pada kedalaman 26 km juga mengguncang Bandare-e Khamir.

Korban terluka dibawa ke rumah sakit Bandar-e Lengeh dan Bandar-e Khamir untuk mendapat perawatan.

Gempa ini juga dirasakan di Bandar Abbas dan kota-kota lainnya di Provinsi Hormozgan, kepulauan Teluk Persia dan bahkan di negara-negara kawasan Teluk Persia.

Menteri Kesehatan Iran Bahram Einollahi dalam pembicaraan telepon dengan Kepala Organisasi Darurat Medis Nasional Iran Jafar Miadfar, meminta penanganan segera dan kesiapan rumah sakit di provinsi Hormozgan serta mobilisasi seluruh fasilitas untuk menangani korban terluka. (RA)