Shamkhani: Iran selalu Menginginkan Stabilitas Irak
(last modified 2020-03-08T10:35:47+00:00 )
Mar 08, 2020 17:35 Asia/Jakarta
  • Sekretaris Dewan Tinggi Keamanan Nasional Iran Ali Shamkhani.
    Sekretaris Dewan Tinggi Keamanan Nasional Iran Ali Shamkhani.

Sekretaris Dewan Tinggi Keamanan Nasional Iran Ali Shamkhani mengatakan, Republik Islam mengharapkan Irak selalu stabil dan tenteram.

"Irak dalam waktu dekat akan mampu berperan di berbagai isu regional dan internasional," kata Shamkhani dalam konferensi pers bersama dengan Penasihat Keamanan Nasional Irak Falih Alfayyadh di Baghdad, ibu kota Irak, Minggu (8/2/2020).

Dia menambahkan, kami telah membicarakan berbagai masalah keamanan dan isu-isu regional.

"Sejak tahun 2003 hingga sekarang, kapasitas kerja sama, konsultasi, kemitraan, dan bantuan antar pemerintah dan rakyat kedua negara di berbagai bidang, termasuk ekonomi, politik, sosial dan kesehatan, kian hari meningkat," ujarnya.

Shamkhani lebih lanjut mengapresiasi langkah pemerintah, parlemen dan rakyat Irak yang berusaha mengusir pasukan Amerika Serikat dari negara ini.

Di bagian lain pernyataannya, Sekretaris Dewan Tinggi Keamanan Nasional Iran menuturkan, rezim Zionis menentang stabilitas dan keamanan di kawasan.

Shamkhani berharap suatu hari nanti rezim Zionis tidak akan ada lagi di kawasan.

Sementara itu,  Penasihat Keamanan Nasional Irak dalam konferensi pers tersebut mengatakan, Baghdad menganggap penting kerja sama dengan Tehran di semua bidang, dan menginginkan perluasan kerja sama di semua sektor.

"Rakyat dan pemerintah Irak tidak akan pernah melupakan bantuan Iran dalam memberantas kelompok teroris Daesh (ISIS)," kata Falih Alfayyadh.

Sekretaris Dewan Tinggi Keamanan Nasional Iran Ali Shamkhani yang memimpin sebuah delegasi tingkat tinggi politik dan keamanan tiba di Baghdad pada Sabtu malam.

Kunjungan selama dua hari itu ke Irak itu dalam rangka memperkuat kerja sama antara Tehran dan Baghdad di semua bidang. (RA)

Tags