Titik Donasi Menyediakan Makanan Gratis Bagi Pengungsi Gaza
(last modified Sun, 21 Jan 2024 08:32:18 GMT )
Jan 21, 2024 15:32 Asia/Jakarta

Anak-anak menunggu untuk mengumpulkan makanan di tempat donasi di Rafah yang menyediakan makanan gratis bagi pengungsi Gaza, di tengah berlanjutnya pertempuran antara Israel dan kelompok pejuang Hamas.

Serangan udara militer Zionis ke berbagai pemukiman warga sipil Gaza hingga kini telah menggugurkan 24,285 orang, di mana sebagian besar adalah anak-anak dan wanita.

Perserikatan Bangsa-Bangsa memperkirakan 1,9 juta warga Gaza mengungsi, dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memperingatkan risiko kelaparan dan penyakit, dengan hanya sedikit bantuan yang masuk ke wilayah tersebut.

Dapur umum di Gaza

Sebelumnya Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Dana Kependudukan PBB (UNFPA) mengirimkan pasokan medis dari gudang WHO di Rafah ke Toko Obat Pusat Kementerian Kesehatan Palestina di kota Khan Younis, Gaza selatan, dan kemudian pasokan tersebut akan dikirim ke rumah sakit di wilayah tersebut.

Sementara sebagian besar bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza masih belum dapat memasuki daerah ini karena ada pembatasan dari rezim Zionis dan Mesir yang belum membuka pintu penyeberangan ke Rafah.