Pangkalan Militer AS di Ladang Gas Suriah Dihantam Roket
(last modified 2024-01-22T14:47:19+00:00 )
Jan 22, 2024 21:47 Asia/Jakarta
  • pangkalan militer AS di Suriah
    pangkalan militer AS di Suriah

Salah satu pangkalan militer Amerika Serikat, yang terletak di ladang gas Koniko, di timur Suriah, menjadi sasaran serangan roket.

Sumber media lokal Suriah, Senin (22/1/2024) siang mengabarkan serangan roket ke pangkalan militer AS, di timur negara itu. Akun media sosial Telegram, Sabereen News, melaporkan, pangkalan militer AS, di ladang gas Koniko, di timur Suriah, diserang roket.


Beberapa saat kemudian stasiun televisi Al Jazeera, mengabarkan kelompok Perlawanan Islam Irak, mengaku bertanggung jawab atas serangan ke lokasi pasukan AS di Suriah itu.


Tapi media-media Irak dan Suriah, masih belum merilis laporan terkait tingkat kerusakan yang dialami pangkalan militer AS, dan jumlah korban jiwa akibat serangan ini.


Sampai sekarang kelompok Perlawanan Islam Irak, puluhan kali melancarkan serangan ke pangkalan-pangkalan militer AS di barat dan utara Irak, untuk mendukung rakyat Gaza.


Kelompok-kelompok perlawanan Irak, menganggap AS, sebagai pihak yang paling bertanggung jawab atas serangan Israel, ke Gaza, dan mereka menegaskan selama serangan Israel, belum dihentikan, serangan ke pangkalan militer AS, juga berlanjut. (HS)

Tags