Sep 30, 2021 15:13 Asia/Jakarta
  • Mohibullah, pemimpin komunitas Muslim Rohingya, ARPSH
    Mohibullah, pemimpin komunitas Muslim Rohingya, ARPSH

Pemimpin terkemuka komunitas Muslim Rohingya ditembak mati di kamp pengungsian yang terletak di selatan Bangladesh.

Dikutip TV Al Jazeera, Rabu (29/9/2021), Mohibullah, 40 tahun, memimpin salah satu komunitas Muslim Rohingya terbesar yang terbentuk setelah larinya 730.000 Muslim Rohingya dari Myanmar pada tahun 2017 silam.

Juru bicara Masyarakat Arakan Rohingya untuk Perdamaian dan Hak Asasi Manusia, ARPSH, Mohammad Nowkhim mengatakan, "Seorang pria bersenjata melepaskan setidaknya tiga kali tembakan kepada Mohibullah saat ia sedang berbincang dengan salah satu ketua kelompok pengungsi selepas shalat isya di kamp pengungsian."

Kantor berita Prancis, AFP mengabarkan bahwa Mohibullah ditembak mati secara langsung. Sementara Amnesti Internasional meminta pembunuhan Mohibullah diselidiki dengan kerja sama pemerintah Bangladesh dan Badan PBB. (HS)

Tags