Bangun Kepercayaan, Pejabat Taliban dan Ulama Syiah Bertemu
(last modified Sun, 07 Nov 2021 12:47:28 GMT )
Nov 07, 2021 19:47 Asia/Jakarta
  • Pertemuan ulama Syiah Afghanistan dan pejabat Taliban di Kabul.
    Pertemuan ulama Syiah Afghanistan dan pejabat Taliban di Kabul.

Wakil perdana menteri pemerintah Taliban untuk urusan politik bertemu dengan wakil Dewan Ulama Syiah Afghanistan di Kabul untuk membahas perkembangan situasi, terutama mengenai kondisi masyarakat Syiah.

"Langkah-langkah yang lebih besar akan diambil untuk membangun kepercayaan antara Syiah dan Taliban," kata Wakil PM Taliban untuk Urusan Politik, Mawlawi Abdul Kabir dalam pertemuan dengan Muhammad Akbari pada Sabtu (6/11/2021).

Dia menekankan pentingnya membangun persatuan di antara semua kelompok etnis di Afghanistan.

"Kapasitas masyarakat Syiah juga akan dimanfaatkan untuk pembangunan, kesejahteraan, dan pelayanan kepada masyarakat Afghanistan," kata Abdul Kabir.

Sebelum ini, delegasi Dewan Ulama Syiah Afghanistan sudah beberapa kali bertemu para pejabat Taliban untuk berdiskusi tentang pembentukan pemerintah yang inklusif.

Kelompok Taliban mulai berkuasa di Afghanistan pada 15 Agustus lalu dan berjanji membentuk pemerintah yang inklusif, tetapi sampai sekarang belum mewujudkannya. (RM)

Tags