Senat AS Sahkan Rusia sebagai Negara Pendukung Terorisme
-
Senat, Amerika Serikat
Senat Amerika Serikat sepakat mengesahkan resolusi tak mengikat yang diusulkan Menteri Luar Negeri Antony Blinken, untuk mengumumkan Rusia sebagai pendukung terorisme karena langkahnya di Chechnya, Georgia, Suriah dan Ukraina.
Keputusan Senat AS ini dirilis pada Rabu (27/7/2022), dan sebelumnya draf usulan serupa pernah disampaikan di DPR AS, dan Ketua DPR Nancy Pelosi saat itu menjadi pendukung utama draf ini.
Sejumlah pihak meyakini bahwa pengesahan draf resolusi oleh Senat ini akan memberikan tekanan lebih besar kepada pemerintah Presiden Joe Biden, karena memasukan Rusia ke daftar negara pendukung terorisme.
Di sisi lain, Kongres Amerika Serikat sampai saat ini tercatat sudah mengesahkan draf resolusi bantuan senilai lebih dari 50 miliar dolar, untuk Ukraina.
Langkah terbaru yang diambil Senat Amerika Serikat tidak lain apa yang diklaim berulangkali oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, selama perang berlangsung di negaranya. (HS)