Ini Catatan Intervensi Militer AS di berbagai Negara Dunia
-
Pangkalan militer AS di Suriah (dok)
Hasil terbaru jajak riset menunjukkan, Amerika Serikat sejak tahun 1776 hingga 2019 telah melakukan lebih dari 390 intervensi militer di berbagai negara dunia.
Menurut laporan Sputnik, hasil riset yang baru-baru ini digelar menunjukkan, pemerintah Amerika sejak revolusi di negara ini pada tahun 1776 hingga 2019 telah melakukan 392 intervensi militer yang mayoritasnya di negara-negara Amerika Latin dan kawasan Caribian serta Asia.
Riset ini dengan tema "Pengantar Rencana Intervensi Militer; Data terbaru dari Intervensi Militer AS 1776-2019" dan dimuat di Journal of Conflict Resolution (JCR).
Monica Duffy, salah satu penulis a ini dan dosen Universitas Tufts terkait hal ini mengatakan, saat ini jumlah pasukan khusus Amerika di berbagai negara dunia melampaui duta besar negara ini.
Menurut penulis riset ini, seiring dengan berlalunya waktu, intervensi militer Amerika di luar negeri meningkat drastis dan sejak tahun 2000 hingga kini, Amerika melakukan 30 intervensi militer di level empat (menggunakan tentara) atau level lima (perang).
Penulis juga merujuk pada justifikasi seperti Hak Asasi Manusia (HAM) dan membela demokrasi oleh petinggi AS untuk melancarkan intervensi militer serta penggunaan kekerasan dan mencitrakan legal intervensinya dengan dalih perang global melawan teror.
Penghancuran parah citra Amerika di dunia, yang terlihat jelas dari jajak pendapat di berbagai daerah dan protes publik terhadap kunjungan pejabat Amerika ke berbagai negara, adalah konsekuensi lain dari intervensi Amerika. (MF)