Taliban Tolak Saran Asing di Bidang Pendidikan
(last modified Sun, 01 Oct 2023 07:32:20 GMT )
Okt 01, 2023 14:32 Asia/Jakarta
  • Taliban Tolak Saran Asing di Bidang Pendidikan

Menteri Pendidikan pemerintahan Taliban Afghanistan menegaskan bahwa pemerintah Kabul tidak menerima masukan pihak asing dalam bidang pendidikan di negara ini.

Sejak Taliban kembali berkuasa di Afghanistan dua tahun lalu, mereka telah melarang anak perempuan untuk belajar setelah kelas enam dan universitas. Protes internasional terhadap Taliban dalam masalah tersebut sejauh ini tidak berhasil.

Menurut kantor berita Afghanistan, AVA, Nada Mohammad Nadim, Menteri Pendidikan Pemerintah Taliban Afghanistan, selama perjalanan ke Provinsi Baghlan, dalam pertemuan dengan sekelompok profesor dan mahasiswa provinsi ini hari Minggu (1/10/2023) mengatakan, "Berkat upaya pemerintah, pelajar dan mahasiswa, akan mempelajari ilmu-ilmu baru, dan ilmu-ilmu keislaman yang berbeda dengan periode sebelumnya,".

Mengonfirmasi rekomendasi internal dan eksternal mengenai perlunya pendidikan anak perempuan, ia mengatakan bahwa "tidak ada perintah asing di bidang pendidikan yang dapat diterima oleh pemerintah Taliban".(PH)