EurAsian Times: Tegang dengan Saudi, Pakistan Dekati Iran
(last modified Sat, 29 Aug 2020 12:24:39 GMT )
Aug 29, 2020 19:24 Asia/Jakarta
  • Imran Khan dan Rouhani
    Imran Khan dan Rouhani

EurAsian Times menulis, seiring dengan meningkatnya ketegangan dengan Arab Saudi karena tidak adanya dukungan Riyadh dalam masalah Kashmir, Perdana Menteri Pakistan Imran Khan mendesak penguatan hubungan dengan Iran.

Fars News (29/8/2020) melaporkan, situs EurAsian Times mengabarkan keinginan Pakistan untuk meningkatkan, dan memperkuat hubungan denngan Iran, pasca meningkatnya ketegangan negara itu dengan Saudi.
 
Menurut EurAsian Times, setelah permintaannya ditolak oleh Saudi untuk membentuk sidang darurat guna membahas situasi Jammu-Kashmir di Organisasi Kerjasama Islam, OKI, Islamabad terlibat konflik dengan Riyadh.
 
Keputusan Pakistan untuk membentuk sebuah koalisi tandingan bersama Turki dan Malaysia, memicu kemarahan Saudi, dan mendorong Riyadh mencabut pinjaman tanpa bunga sebesar satu miliar dolar untuk Islamabad, dan menolak perpanjangan penangguhan pembayaran impor minyak.
 
Pakistan memahami kemungkinan penyelesaian konflik dengan Saudi membutuhkan waktu lama, dan Imran Khan mulai bekerja untuk menguatkan hubungan dengan tetangga Pakistan yaitu Iran, yang menurutnya bahkan dapat ditingkatkan lebih jauh lagi. (HS)