Mar 10, 2021 11:41 Asia/Jakarta

Dunia Mengkhawatirkan Praktik Anti-Islam di Swiss.

Penyebaran anti-Islam di Barat, terutama di Eropa, telah menimbulkan banyak perkembangan dan reaksi dalam beberapa tahun terakhir. Langkah terbaru dalam hal ini adalah diadakannya referendum burqa di Swiss, yang mendapat reaksi negatif dari berbagai organisasi Islam.

Organisasi-organisasi Islam di Swiss telah mendeklarasikan Hari Hitam bagi umat Islam dan menyebut pelarangan burqa sebagai bentuk diskriminasi terhadap perempuan. Banyak wanita Muslim Swiss juga mengutuk referendum tersebut dan menekankan bahwa mengenakan niqab atau burqa adalah keputusan pribadi, bukan simbolik untuk mengekspresikan diri mereka ke dunia luar.

"Teks undang-undang ini, selain tidak berguna, juga rasis dan diskriminatif," kata Anis El Sheikh, Juru Bicara Kelompok Wanita Muslim, yang mendukung wanita berjilbab. More ...