Erdogan: Hubungan Tehran dan Ankara Penting dan Istimewa
https://parstoday.ir/id/news/iran-i137846-erdogan_hubungan_tehran_dan_ankara_penting_dan_istimewa
Presiden Turki dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Iran menyebut hubungan Tehran dan Ankara penting dan istimewa.
(last modified 2025-10-07T09:39:18+00:00 )
Jan 18, 2023 11:31 Asia/Jakarta
  • Erdogan: Hubungan Tehran dan Ankara Penting dan Istimewa

Presiden Turki dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Iran menyebut hubungan Tehran dan Ankara penting dan istimewa.

Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian melakukan perjalanan ke Ankara, ibu kota Turki hari Selasa (17/1/2023) untuk bertemu dan berbicara dengan pejabat tinggi Turki.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dalam pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian menunjukkan pentingnya peran Tehran dalam proses pembicaraan Astana, dan menekankan bahwa Iran pasti dapat berkontribusi secara efektif untuk pendekatan baru.

Presiden Turki juga mengumumkan kesiapannya untuk meningkatkan hubungan bilateral dengan Iran, dan mengumumkan undangan kepada Presiden Republik Islam Iran untuk mengunjungi Turki dalam waktu dekat.

Dalam pertemuan tersebut, Amirabdollahian mengumumkan kesiapan Tehran dalam mewujudkan target pagu perdagangan antara Iran dan Turki.

Menteri luar negeri Iran menyatakan kepuasannya dengan dimulainya proses kerja sama antara Turki dan Suriah, dan berharap proses ini akan mengarah pada perdamaian dan stabilitas antara kedua negara.

Dalam pertemuan ini, Erdogan dan Amirabdollahian juga menekankan pentingnya mengadakan pertemuan kedelapan Komisi Tinggi Hubungan Iran-Turki, pertemuan 3+3 tentang isu Kaukasus, trilateral Iran-Irak-Turki serta Iran-Trilateral Turki-Azerbaijan.

Kerja sama antara Iran dan Turki di bidang energi, transportasi, budaya, pariwisata, perdagangan, iptek, dan komunikasi juga dibahas dalam pertemuan antara Amirabdollahian dan Erdogan.(PH)