Anzali, Pelabuhan Penghubung Negara Pesisir Laut Kaspia
Sep 29, 2019 18:22 Asia/Jakarta
Pelabuhan Anzali adalah pelabuhan terbesar dan tertua di pantai selatan Laut Kaspia, Provinsi Gilan di Republik Islam Iran utara.
Pelabuhan tersebut memainkan peran penting dalam proses transportasi laut bagi semua jenis barang antara negara-negara pesisir Laut Kaspia termasuk Republik Islam Iran, Azerbaijan, Turkmenistan, Rusia, dan Kazakhstan.
Pelabuhan Anzali menjadi jembatan dan penghubung pengangkutan barang karena lokasinya pada rute koridor transit utara-selatan.
Bea cukai pelabuhan Anzali memiliki volume perdagangan tertinggi dengan Rusia. (RA)