Dua Komandan Militer Dukungan UEA Tewas di Yaman
https://parstoday.ir/id/news/west_asia-i120522-dua_komandan_militer_dukungan_uea_tewas_di_yaman
Dua orang komandan militer pasukan separatis dukungan Uni Emirat Arab di selatan Yaman, tewas di tangan kelompok bersenjata.
(last modified 2025-07-30T06:25:16+00:00 )
May 07, 2022 20:35 Asia/Jakarta
  • pendukung kelompok separatis Dewan Transisi Selatan Yaman
    pendukung kelompok separatis Dewan Transisi Selatan Yaman

Dua orang komandan militer pasukan separatis dukungan Uni Emirat Arab di selatan Yaman, tewas di tangan kelompok bersenjata.

Dikutip situs Arabi21, Sabtu (7/5/2022), dua komandan militer dari pasukan Sabuk Keamanan, dan kelompok separatis dukungan UEA, Jumat malam tewas dalam sebuah pertempuran dengan kelompok bersenjata di Provinsi Al Dhale, selatan Yaman.
 
Dua sumber media kepada Arabi21 mengatakan, pertempuran antara Dewan Transisi Selatan Yaman atau pasukan Sabuk Kemanan, dengan tujuh pria bersenjata, terjadi di sebuah markas militer yang terletak di utara Al Dhale.
 
Para pria bersenjata yang akhirnya berhasil ditangkap itu adalah anggota kelompok teroris Al Qaeda. Sebelumnya, Al Qaeda juga sudah terdeteksi di selatan Yaman, dan mereka melakukan aksi di timur Aden. (HS)