Karpet Iran, Pilihan Pertama Warga Oman
Pars Today – Seorang pejabat Oman seraya memuji seni Iran, mengatakan: Kami terbisa dengan karpet Iran di rumah-rumah kami, dan karpet ini menjadi pilihan pertama seluruh warga Oman.
Sheikha bint Ahmed Al Mahrouqi, Direktur Jenderal Media Asing di Kementerian Informasi Oman, pada hari Selasa di sela-sela acara peringatan Hari Nasional Oman, mengatakan bahwa seni Iran, khususnya karpet Iran, memiliki kedudukan yang sangat istimewa di Oman dan masyarakat mereka selalu terbiasa menggunakan karpet tersebut di rumah.
Pejabat Oman itu menegaskan bahwa di Masjid Agung Sultan Qaboos juga terdapat salah satu karpet terbesar di dunia yang ditenun oleh para seniman Iran. Karpet tersebut dianggap sebagai salah satu yang terbesar dan terindah di dunia.
Al-Mahrouqi mengatakan:
“Iran adalah tetangga terdekat kami. Impor barang-barang Iran, terutama karpet, dilakukan di seluruh pelabuhan Oman.”
Oman setiap tahun merayakan tanggal 20 November sebagai Hari Nasionalnya.
Peringatan tahun ke-281 berdirinya pemerintahan Ahmad bin Said Al-Busaidi diselenggarakan selama satu minggu mulai 20 November di negara tersebut. Sejumlah pejabat politik dan para penggiat media Oman, serta para insan media dari berbagai negara termasuk Iran, Mesir, Yordania, Irak, dan Aljazair turut menghadiri acara ini. (MF)