Wakil PM Belgia: Tiba Waktunya Boikot Israel
(last modified Thu, 09 Nov 2023 04:45:31 GMT )
Nov 09, 2023 11:45 Asia/Jakarta
  • Wakil PM Belgia: Tiba Waktunya Boikot Israel

Deputi Perdana Menteri Belgia mengkritik serangan besar-besaran rezim Zionis di Jalur Gaza, dan menyatakan bahwa sudah waktunya untuk memberikan sanksi kepada rezim Zionis.

Petra De Sutter, Deputi Perdana Menteri Belgia hari Rabu (8/11/2023) mengatakan,"Sekarang waktunya untuk menjatuhkan sanksi terhadap Israel, karena menjatuhkan bom pada orang-orang seperti hujan adalah tindakan yang tidak manusiawi,".

“Sangat jelas bahwa Israel tidak peduli dengan permintaan masyarakat internasional mengenai gencatan senjata,” kata Deputi PM Belgia.

Pada saat yang sama, Salama Ma'rouf, Kepala Kantor Media Pemerintah Gaza dalam konferensi pers hari Rabu mengatakan bahwa penjajah telah melakukan 1.071 pembantaian terhadap keluarga Palestina.

Kejahatan rezim Zionis di jalur Gaza telah menelan ribuan korban jiwa, dan luka-luka yang sebagian besar adalah perempuan dan anak-anak.

Selain itu, 1,5 juta warga Palestina terpaksa mengungsi dari rumahnya ke tempat penampungan sementara atau rumah kerabatnya.​

Rezim Zionis hingga kini menolak gencatan senjata kemanusiaan apa pun, dan mengabaikan semua hukum internasional.(PH)