Perkuat Kerja Sama Militer, Menhan Indonesia Kunjungi Rusia
-
Menteri Pertahanan Indonesia, Ryamizard Ryacudu
Menteri Pertahanan Indonesia, Ryamizard Ryacudu mengunjungi Rusia untuk melakukan pertemuan dengan Menteri Pertahanan Rusia, Sergey Shoigu demi memperkuat hubungan diplomatik kedua negara.
Menhan Ryamizard memandang positif kerja sama pertahanan bilateral yang sudah terjalin selama ini antara Indonesia dan Rusia.
"Terlebih Rusia selama ini menjadi negara mitra diplomatik dalam berbagai bidang, baik dalam pengadaan Alutsista, peningkatan kapasitas dan kapabilitas personel militer Indonesia, maupun dukungan Rusia atas upaya Indonesia dalam berperan serta menjaga perdamaian dan ketertiban dunia," kata menhan Indonesia dilansir situs Antara hari Kamis (7/2).
Ryamizard menegaskan, Indonesia dan Rusia memiliki pengaruh dan kapabilitas yang besar dalam mengambil peran guna menjaga stabilitas keamanan kawasan, yang selanjutnya berdampak pada perdamaian dan ketertiban dunia.
Menhan Indonesia mengupayakan bentuk peningkatan kerja sama antara negaranya dengan Rusia, di berbagai bidang baik yang telah berlangsung maupun yang selanjutnya akan dilaksanakan seperti pertukaran informasi, latihan bersama, saling kunjung antar pejabat dan peningkatan dialog keamanan tahunan antar kedua negara.(PH)