Bukunya Terbit di Venezuela, Rahbar: Para Penuntut Keadilan Bersinergi !
Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar dalam pesannya untuk bangsa-bangsa berbahasa Spanyol, menekankan pengenalan, dan sinergitas di antara bangsa-bangsa yang menuntut keadilan.
Pusat Informasi Kantor Pelestarian dan Penerbitan Karya-Karya Rahbar, Sabtu (11/3/2023) melaporkan, bersamaan dengan pameran edisi bahasa Spanyol, buku memoar masa-masa perjuangan Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran, di kota Caracas, Venezuela, pesan Ayatullah Sayid Ali Khamenei untuk bangsa-bangsa penutur bahasa Spanyol, disampaikan.
Dalam pesannya, Ayatullah Khamenei mengatakan, "Jika saya mampu menjalin hubungan dengan Anda para penutur bahasa Spanyol, melalui buku ini, maka saya akan sangat gembira."
Ia menambahkan, "Ini adalah bagian pendek dari riwayat hidup saya. Sungguh baik jika kami, Anda, dan seluruh bangsa yang menuntut keadilan, satu sama lain lebih saling mengenal, dan lebih bersinergi. Saya memohon kepada Tuhan supaya Anda selalu berbahagia."
Pameran edisi bahasa Spanyol buku memoar masa-masa perjuangan Rahbar dengan judul "Sel Nomor 14" digelar di kota Caracas, di sela pameran kebudayaan persahabatan Iran-Venezuela, yang diselenggarakan oleh para pegiat budaya Venezuela, dan para penutur bahasa Spanyol, dan dihadiri oleh tokoh-tokoh budaya Venezuela serta Iran.
Buku "Sel Nomor 14" mengulas riwayat hidup, dan kenangan Ayatullah Khamenei, di masa-masa perjuangan melawan rezim boneka imperialis, sebelum kemenangan Revolusi Islam Iran.
Buku berbahasa Spanyol ini diterjemahkan dari buku berjudul "Sesungguhnya Bersama Kesabaran itu Ada Kemenangan" yang sudah diterbitkan dalam bahasa Arab, dan edisi bahasa Persianya berjudul "Darah Jantung yang Membeku". (HS)