Yaman: Operasi Nasr Minnallah Guncang Perekonomian Saudi
Deputi Menteri Informasi Yaman mengatakan, apa yang terjadi di Najran akan mempengaruhi perekonomian Arab Saudi.
Fars News (30/9/2019) melaporkan, Hussein Basalim, Ahad (29/9) malam menyinggung operasi militer 'Nasr Minnallah' di Najran, Saudi dan menuturkan, perekonomian Saudi akan terdampak operasi militer besar ini.
Sebagaimana dikutip situs berita Al Ahed, Hussein Basalim menjelaskan, Saudi ketakutan setelah menyadari apa yang terjadi di Najran, pasalnya Riyadh tahu masalah ini akan melemahkan pasukannya.
Di sisi lain, Menteri Informasi Yaman, Daifallah Al Shami menuturkan, unit propaganda perang Yaman, Al Ilamu Al Harbi mengabadikan operasi ini dengan sekitar 100 kamera, dan hasilnya akan segera ditayangkan.
Juru bicara militer Yaman, Brigjen Yahya Saree, Ahad (29/9) menjelaskan detail operasi militer Yaman di selatan Saudi itu dan mengatakan, militer Yaman melaksanakan operasi itu pada 15 Agustus 2019 di beberapa lokasi di Najran, Saudi. (HS)