Lavrov Bertemu Ketua Parlemen Libya Timur
-
Sergei Lavrov
Menteri luar negeri Rusia bertemu dengan ketua parlemen di Libya timur dan membahas krisis di negara ini.
Sergei Lavrov Jumat (3/7/2020) di awal pembicaraannya dengan Aguila Saleh menyatakan, Moskow mendukung usulan gencatan senjata dengan mediasi Mesir. Demikian dilaporkan IRIB.
"Rusia meminta semua pihak di Libya membantu untuk meraih sebuah solusi diplomatik," papar Lavrov.
Menlu Rusia ini menekankan, Moskow meyakini bahwa konflik di Libya tidak memiliki opsi militer dan hanya rakyat negara yang mampu menyelesaikan friksi di antara mereka melalui jalur politik.
Libya sejak revolusi rakyat negara ini tahun 2011 yang berujung pada tergulingnya diktator Muammar al-Gaddafi dilanda krisis politik dan kekerasan akibat intervensi Amerika dan sejumlah negara Eropa dan kawasan.
Libya saat ini memiliki dua pusat pemerintahan. Satu pemerintahan berpusat di Tripoli yang dipimpin Perdana Menteri Fayez al-Sarraj dan diakui PBB dan satu lagi berpusat di kota Tobruk di timur Libya yang terdiri dari kubu politik serta militer pro Khalifa Haftar serta didukung oleh Uni Emirat Arab (UEA), Mesir dan Arab Saudi serta esjumlah negara Eropa. (MF)