Lintasan Sejarah 7 Agustus 2018
Hari ini, Selasa tanggal 7 Agustus 2018 yang bertepatan dengan penanggalan Islam 24 Dzulqadah 1439 Hijriah Qamariah. Sementara menurut kalender nasional Iran, hari ini tanggal 16 Mordad 1397 Hijriah Syamsiah. Berikut ini peristiwa bersejarah yang terjadi di hari ini di tahun-tahun yang lampau.
Penandatanganan Perjanjian Hudaibiyah
1433 tahun yang lalu, tanggal 24 Dzulqadah 6 HQ, dilakukan penandatanganan perjanjian Hudaibiyah.
Pada waktu itu, Rasulullah beserta sekitar 1400 kaum Muslimin, dengan tanpa membawa perlengkapan perang, berangkat dari madinah ke mekah dengan niat untuk menunaikan ibadah umrah. Namun di tengah perjalanan, di sebuah kawasan bernama Hudaibiyah, rombongan Rasulullah dicegat kaum Musyrikin.
Setelah melalui perundingan panjang antara kedua pihak, akhirnya disepakati untuk ditandatangani perjanjian Hudaibiyah, yang di antaranya berisi ketetapan bahwa tahun itu, kaum Muslimin tidak boleh memasuki Mekah untuk menunaikan ibadah haji, namun tahun depan larangan tersebut akan dicabut. Perjanjian Hudaibiyah merupakan keberhasilan diplomatis besar yang dicapai kaum Muslimin. Dua tahun kemudian, yaitu tahun delapan hijriah, kaum Muslimin bahkan berhasil menguasai kota Mekah tanpa terjadi pertumpahan darah.
Imam Khomeini Perintahkan Pembentukan Jihad Universitas
38 tahun yang lalu, tanggal 16 Mordad 1359 HS, Imam Khomeini ra perintahkan dibentuknya Jihad Universitas.
Setelah kemenangan Revolusi Islam Iran, kondisi masyarakat belum disterilkan dari budaya taghut dan simbol-simbolnya masih bertebaran di mana-mana. Selain itu, para anasir aktif taghut di universitas-universitas selain berusaha mencegah penyebaran budaya Islam. Akibatnya, para mahasiswa bangkit menghadapi masalah ini dan meliburkan universitas-universitas.
Imam Khomeini ra mendukung gerakan para mahasiswa ini dan mengeluarkan perintah pembentukan lembaga revolusioner bernama Jihad Daneshgahi atau Jihad Universitas. Setelah terbentuknya staf revolusi budaya, budaya Barat mulai dihapus perlahan-lahan dari pusat-pusat keilmuan dan budaya Iran. Pusat budaya yang menjadi staf pelaksana revolusi budaya ini pada 1363 HS berubah nama, sehingga pada 1364 HS setelah universitas-universitas berdiri sendiri dan terpisah dari Kementerian Budaya dan Pendidikan Tinggi, masalah Jihad Universitas dibicarakan kembali.
Bom Teror Dua Kedubes AS di Afrika
20 tahun yang lalu, tanggal 7 Agustus 1998, sedikitnya 200 orang tewas dan lebih dari 1.000 orang luka-luka setelah serangan bom teror atas dua Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat di Afrika, masing-masing di Kenya dan Tanzania.
Dua insiden itu terjadi bersamaan dalam selisih beberapa menit. Ledakan pertama terjadi di Kedubes AS di Dar es Salaam, ibukota Tanzania.
Lima menit kemudian, bom menghancurkan gedung Kedubes AS di ibukota Kenya, Nairobi. Ledakan di Nairobi melukai Duta Besar AS, Prudence Bushnell.