Menlu Iran Yakin Negaranya Memiliki Ketahanan Energi dan Pangan
Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran Hossein Amir Abdollahian mengatakan, kebijakan luar negeri pemerintah ke-13 Iran didasarkan pada kebijakan luar negeri yang seimbang, diplomasi yang dinamis dan interaksi yang cerdas, dan Iran memiliki posisi terbaik dalam bidang ketahanan energi dan ketahanan pangan.
Pengembangan hubungan dengan negara-negara tetangga dan negara-negara sahabat di kawasan telah dinyatakan sebagai prioritas utama kebijakan luar negeri pemerintah Presiden Republik Islam Iran Sayid Ebrahim Raisi.
Karena lokasi geografisnya, Iran memiliki 15 negara tetangga. Pengaktifan semua kapasitas ekonomi, perdagangan, industri, budaya dan pariwisata dalam hubungan dengan negara-negara tetangga dan negara-negara di kawasan akan mengarah pada pengembangan hubungan bilateral dan multilateral, dan realisasi ini penting untuk kepentingan perdamaian dan keamanan regional.
"Prioritas utama kebijakan luar negeri pemerintah Republik Islam Iran adalah kerja sama dan interaksi dengan negara-negara tetangganya sebanyak mungkin. Asia, sebagai fenomena baru pada abad ini, memiliki banyak kapasitas, beberapa di antaranya termasuk negara-negara tetangga," kata Amir Abdollahian dalam wawancara dengan Channel I televisi Iran, Kamis (21/7/2022) malam.
Dia menyinggung volume pertukaran perdagangan Iran dan menjelaskan, di beberapa bidang, kami memiliki minimal 36% dan maksimal 570% peningkatan volume pertukaran perdagangan, oleh karena itu, di bidang devisa pemerintahan, kami mampu membuat program dan landasan untuk kementerian, lembaga-lembaga ekonomi, termasuk sektor swasta.
Menlu Iran lebih lanjut menyinggung perang dan krisis di Ukraina serta dampaknya terhadap situasi dan kondisi internasional.
"Setelah perkembangan terkait perang dan krisis di Ukraina serta perkembangan yang disebabkan oleh dampak pandemi Covid-19 di dunia , dua isu ketahanan energi dan ketahanan pangan menjadi salah satu perhatian sangat serius di dunia dan di beberapa bagian kawasan kita, namun Iran memiliki posisi terbaik di kedua bidang ini," paparnya.
Amir Abdollahian mengatakan, dalam hal energi, kami adalah salah satu pemilik sumber daya minyak dan gas yang besar di kawasan dan di dunia, dan dalam hal ketahanan pangan, rute transit Iran telah memberikan kapasitas yang sangat baik. (RA)