Tanggapan Moskow terhadap Ancaman dan Klaim Trump tentang BRICS
https://parstoday.ir/id/news/daily_news-i174694
Pars Today - Menanggapi ancaman Presiden AS terhadap kelompok BRICS, Wakil Menteri Luar Negeri Rusia mengatakan, "Tidak ada satu pun di koalisi regional ini yang ingin menggantikan dolar."
(last modified 2025-07-20T05:14:06+00:00 )
Jul 20, 2025 12:12 Asia/Jakarta
  • Berita harian
    Berita harian

Pars Today - Menanggapi ancaman Presiden AS terhadap kelompok BRICS, Wakil Menteri Luar Negeri Rusia mengatakan, "Tidak ada satu pun di koalisi regional ini yang ingin menggantikan dolar."

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Ryabkov menambahkan, Pilihan yang diperlukan bagi kami adalah menemukan alternatif dalam bentuk mekanisme yang cukup tahan terhadap pengaruh eksternal yang negatif dan kebal terhadap perkembangan eksternal (seperti sanksi). Pilihan untuk beralih ke mata uang nasional untuk transaksi adalah langkah yang telah kami ambil di BRICS, dan Rusia saat ini melakukan lebih dari 90 persen transaksinya dengan mitra BRICS dalam mata uang nasional.(sl)