Rusia Peringatkan AS Soal Dampak Campur Tangannya
Kementerian Luar Negeri Rusia memperingatkan semua dampak campur tangan Amerika Serikat dalam urusan internal negara itu.
Seperti dikutip Fars News (1/2/2021), dukungan pemerintah Amerika terhadap tokoh oposisi Rusia, Alexei Navalny berbuntut panjang. Kemenlu Rusia menuding Amerika telah mencampuri urusan dalam negerinya.
"Menyebarkan kemunafikan telah menjadi alat demokrasi ala Amerika terutama di masa pandemi Covid-19," kata Kemenlu Rusia.
Sebelumnya Juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika Jean Psaki mengumumkan, menanggapi penangkapan Alexei Navalny oleh pemerintah Rusia, Presiden Amerika Joe Biden menyiapkan seluruh opsi untuk Moskow di atas meja.
Minggu lalu Alexei Navalny kembali ke Rusia, dan ditangkap otoritas setempat karena terlibat sejumlah kasus pelanggaran hukum. (HS)